Terkini

RJK Nilai Reklamasi jadi Salah Satu Penyebab Banjir di Kota Sorong

Kapabar – Anggota DPR RI, Robert Joppy Kardinal (RJK) menilai bahwa banjir yang belakangan ini kerap ‘mampir’ di Kota Sorong, salah satunya disebabkan oleh reklamasi di Tembok Berlin, Kota Sorong.

Menurut RJK, reklamasi itu terkesan dipaksakan dengan amdal yang kurang jelas pemaparannya. Bukan asal memberikan statment, RJK memberikan bukti nyata banjir di Kota Sorong yang merupakan hasil dari reklamasi.

“Dulu waktu saya masih sekolah di depan Tembok Berlin situ, sekarang namanya SMA Negeri 1, tidak ada yang namanya banjir. Itu karena dulu disitu saluran air lancar dan langsung lari ke laut. Sekarang lihat sendiri, rumah sakit saja bisa kena banjir loh. Jelas ini karena airnya tidak ada jalan keluar dan akhirnya meluber ke jalan,” beber RJK yang ditemui di UNIMUDA Sorong, Kamis (8/9).

Karenanya RJK meminta pemerintah daerah untuk segera mengambil langkah cepat dengan membuka saluran-saluran air menuju laut. Dikatakan RJK, dirinya juga akan bertemu dengan PJ Walikota Sorong untuk membahas masalah banjir ini.

“Saya dari dulu adalah orang yang tidak setuju dengan adanya reklamasi ini, tapi karena semuanya sudah terjadi mau tidak mau pemerintah daerah harus segera buka jalur supaya air-air ini bisa ‘lari’ ke laut. Kalau bisa drainase-drainase yang sudah ada juga diperhatikan dan dibersihkan,” ujar RJK.

Lanjut RJK, masyarakat juga harus ambil bagian dalam upaya mencegah banjir di Kota Sorong dengan tidak membuang sampah secara sembarangan. Apalagi sambung dia, sampah plastik yang susah dibersihkan dan sangat sulit terurai.*HMF

Tampilkan Lebih Banyak

Artikel Terkait

Back to top button

This will close in 10 seconds