Sorotan

Jelang Natal, Astra Group Papua Berbagi Kasih

Jayapura – Tak terasa, sebentar lagi kita akan menyabut perayaan hari Raya Natal dengan penuh suka cita. Tidak terkecuali bagi Astra Group Affiliated Companies (Affco) Papua, yang ingin membagikan kebahagiaan Natal.

Astra Group Papua turut membagikan hampers Natal untuk masyarakat di Kampung Berseri Astra, Kampung Enggros. “Perayaan Natal menjadi kebahagiaan bersama. Kami juga coba berbagi kebahagian itu dengan membagikan hampers,” ujar Ketua Affco Papua, Lintang Bima Sakti melalui pres rilisnya, Jumat (16/12).

Dengan perayaan Natal tahun ini diharapkan menjadi momentum juga untuk hari-hari yang semakin baik ke depan. “Kami dari Astra Group selalu ingin memberi dampak yang positif bagi masyarakat. Ke depan kami harap dapat terus menjalankan berbagai program untuk masyarakat,” ujar Lintang.

Diketahui Astra Group Papua telah melakukan berbagai kegiatan sosial yang memiliki dampak untuk masyarakat. Astra neniliki filosofi perusahaan menjadi milik yang bermanfaat bagi bangsa dan negara. “Kami selalu berusaha memberi manfaat pastinya bagi masyarakat,” katanya. (***)

Tampilkan Lebih Banyak

Artikel Terkait

Back to top button

This will close in 10 seconds